Berita ini pasti paling ditunggu-tunggu para Facebooker aktif yang jengkel dengan banyaknya email notifikasi Facebook di inbox nya. Ya, karena Facebook sedang mengadakan percobaan fitur baru yang dapat membatasi pengiriman email notifikasi ke penggunanya.
Seperti yang diposting pada akun resmi Facebook hari Senin (12/9) yang lalu, Facebook memahami bagaimana email notifikasi dirasa cukup mengganggu bagi sebagian besar pengguna aktif akunnya.
Bisa dibayangkan, semakin aktif Anda menggunakan akun Anda, semakin banyak email notifikasi/pemberitahuan yang akan masuk ke inbox Anda. Pemberitahuan suka (like), komentar, penandaan foto (tag), pesan, belum lagi undangan untuk bermain sebuah game di Facebook.
Tentu saja tidak seluruh email notifikasi akan hilang. Hanya beberapa pemberitahuan yang kurang penting yang akan dihilangkan dan sebagai gantinya, Facebook akan mengirimkan email ringkasan notifikasi untuk Anda.
Dan bagi Anda yang tidak berkeberatan dan berharap tetap menerima email-email notifikasi tersebut, akan ada pilihan untuk Anda seperti yang tertera berikut ini:
Nantikan peluncurannya dalam beberapa waktu kedepan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
komentar:
hai shobat........ jangan lupa untuk memberikan komentar anda !!!!
Terima kasih,atas waktunya untuk berkunjung ke dunia-fb.blogspot.com
terima kasih