Anda pasti sudah terbiasa dengan istilah sosial media, sosial game dan terutama jejaring sosial. Bahkan bukan tidak mungkin Anda memiliki lebih dari satu akun di jejaring sosial yang banyak ditawarkan.
Akan tetapi tahukah Anda tentang sosial TV? Bagaimana kegunaannya? Apa manfaatnya? Apakah Anda memerlukannya? Inilah yang coba ditawarkan Ooyala, sosial TV baru yang bekerjasama dengan Facebook sebagai sarana medianya.
Sesuai dengan namanya, sosial TV merupakan sebuah fitur yang memungkinkan penggunanya untuk berbagi video, melakukan live-chat sembari melihat-lihat konten video, dan pencarian konten tertentu, semuanya pada layar dan gadget yang bermacam-macam.
Dikatakan sosial karena fitur ini ditawarkan pada situs jejaring sosial, dengan pengguna yang sudah eksis sebelumnya. Sudah tentu platform jejaring sosial lebih user friendly untuk digunakan berinteraksi diantara penggunanya. Lain jika dibandingkan dengan situs video hosting seperti YouTube dan lainnya.
Dan alasan Ooyala menggaet Facebook tentu saja karena eksistensi situs ini sebagai situs jejaring sosial dengan pengguna unik paling banyak di dunia. Langkah selanjutnya dirasa cukup mudah bagi Ooyala untuk mempromosikan produknya yang diklaim mampu menyuguhkan gambar dengan kualitas HD, kepada para Facebooker.
Ooyala menawarkan penggunanya, konten yang tersedia dan tersambung dengan sambungan televisi Anda, sarana mobile lain maupun web browser. Beberapa keuntungan yang dapat diperoleh pengguna antara lain:
- Pencarian konten yang relevan dengan circle atau kontak sosial Anda
- Berbagi konten yang Anda tonton dan sukai, dan kemudian Anda juga bisa “menyewakan” pada teman Anda yang ingin menontonnya
- Chat secara real-time sembari melihat konten yang ditawarkan
- Membeli akses ke konten dengan Facebook Credits, Pay Pal, kartu kredit atau bahkan nomer handphone Anda
Tetapi apakah produk ini cukup menarik minat Facebooker untuk memanfaatkannya? Sebelumnya sudah menjadi issue apakah sosial media dapat menggantikan fungsi televisi. Dan apakah dengan adanya penawaran ini, semakin memantapkan sosial media sebagai pengganti televisi?
Sebuah konsep yang cukup membingungkan dengan istilah sosial TV yang digunakan. Karena sebenarnya hampir tidak jauh berbeda dengan konsep YouTube, dan pengaplikasian di Facebooknya hampir mirip dengan sharing video YouTube di Hangout Google+.
Akan tetapi dengan sedikit tambahan fitur disana-sini, tidak ada salahnya Ooyala menyemarakkan dunia sosial media. Dan bagi Facebook, fitur ini dapat digunakan sebagai senjata untuk bersaing dengan Google+ juga. Bagaimana menurut Anda?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
komentar:
hai shobat........ jangan lupa untuk memberikan komentar anda !!!!
Terima kasih,atas waktunya untuk berkunjung ke dunia-fb.blogspot.com
terima kasih