Beberapa Fakta Menarik Tentang Facebook


Facebook merupakan situs jejaring sosial yang populer dan memiliki banyak pengguna. Dari anak-anak hingga orang dewasa memiliki akun Facebook. Sampai saat ini facebook telah memiliki 700 juta lebih pengguna.

Dari kesuksesan yang diraih Facebook, ada beberapa fakta menarik yang mungkin belum anda ketahui. Berikut, beberapa fakta menarik yang terjadi di Facebook :

● 4 Februari2004 adalah tanggal ketika Mark Zuckerberg meluncurkan Facebook kala dia masih menjadi mahasiswa di Universitas Harvard
● Facebook pada awalnya diberikan pinjaman oleh Peter Thiel, pendiri PayPal, yang meminjamkan uang sebesar US$ 500 ribu (Rp 4,5 miliar) yang memberi andil dalam fenomena Facebook
● Berdasarkan Alexa Traffic Rank, Facebook menjadi situs peringkat dua setelah Google yang paling banyak diakses diseluruh dunia
● Mark Zuckerberg pernah dituntut oleh ConnectU, kompetitor, karena dituduh mencuri ide
● Jumlah waktu yang dihabiskan bersama Facebook satu bulannya adalah 8,3 miliar jam
● Perempuan berusia 55 tahun ke atas merupakan pengguna yang paling banyak berkembang di Amerika Serikat
● Facebook begitu populer sehingga psikolog memiliki nama bagi penyakit mental yang berhubungan dengan Facebook yaitu Facebook Addiction Disorder
● 1 dari 13 orang di dunia saat ini memiliki sebuah akun Facebook. Lebih dari separuhnya log in setiap hari
● 2% dari seluruh pencarian di Google tahun 2010 lalu mengandung kata Facebook
● Rata-rata 8 friend request dikirimkan oleh seorang pengguna Facebook tiap bulan
● Mark Zuckerberg memiliki 24% saham di Facebook. Salah satu pemilik saham yang lain adalah Microsoft dengan jumlah 1,3%
● 25% perusahaan dilaporkan menolak pelamar setelah menyelidiki profil Facebook mereka
● 27% user Facebook tidak menampilkan status relasi mereka
● 42% pria dan 63% wanita mengaku memakai Facebook untuk mencari mantan kekasih
● Facebook diterjemahkan dalam 76 bahasa
● Pengguna Facebook tertua berumur 104 tahun. Dia adalah Lilian Lowe yang berasal dari Wales
● Rata-rata pengguna Facebook punya 130 teman
● Facebook mempekerjakan 1700 karyawan di 12 negara
● Sebanyak 66.168 foto ditag di Facebook setiap menit
● 2.176.000 pesan privat dikirim via Facebook setiap 20 menit
● 35 juta orang mengubah status Facebooknya setiap hari
● 38 juta user Facebook mengunjungi halaman 'Texas HoldEm Poker' setiap bulan
● Facebook diestimasi bernilai 32 miliar poundsterling
● Ada lebih dari 45 juta update status setiap hari
● Setiap bulannya ada 2 miliar foto yang di-upload ke Facebook
● Ada lebih 3 juta event yang dibuat setiap bulannya oleh pengguna Facebook
● 70% pengguna Facebook berada di luar Amerika Serikat
● Lebih dari 8 miliar menit dihabiskan untuk bermain Facebook setiap harinya
● Ada sekitar 350 ribu aplikasi aktif yang menggunakan platform Facebook
● Ada sekitar 65 juta user aktif yang mengakses Facebook melalui perangkat selular
● Ada 180 operator seluler di 60 negara yang turut mempromosikan produk Facebook

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar:



hai shobat........ jangan lupa untuk memberikan komentar anda !!!!

Terima kasih,atas waktunya untuk berkunjung ke dunia-fb.blogspot.com
terima kasih