Facebook, keberadaannya kini sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat, dari anak-anak hingga kalangan orang tua, dengan berbagai kepentingan. Ada yang hanya sebatas formalitas saja, takut dianggap gaptek (gagap teknologi), ada juga yang menggunakannya sebagai media silaturahmi, reunian, mendengarkan musik dari facebook, bahkan ada yang menggunakannya untuk mencari uang dari Internet, seperti yang saya dapatkan dari paypalwishlist, bisnis tuyul, mempromosikan domain dan hosting murah, juga termasuk dari menyebarkan rahasia sukses bisnis online dari formula bisnis. Hal itu sah-sah saja asalkan tidak merugikan orang lain.
Dari beberapa manfaat facebook di atas, yang ingin saya informasikan di sini adalah bagaimana cara kita merubah alamat facebook kita menjadi lebih unik, menarik, simple, dan tentunya keren, agar tidak dikatakan gaptek lagi (he...he...). Dan tentunya yang tidak kalah menarik, layanan ini GRATIS alias tidak berbayar.
Tentunya Anda sudah tidak sabar, bukan, ingin tahu apa sich yang akan saya jelaskan ini. Baiklah, agar tidak berkelanjutan kepenasarannya, saya akan jelaskan mengenai posting ini.
Mungkin sebelumnya yang Anda lakukan ketika orang menanyakan alamat facebook Anda, Anda menjawabnya dengan menyebutkan alamat email. Padahal, jika orang yang akan kita berikan alamat facebook kita bukan orang yang kita anggap penting, memberikan alamat email akan sedikit "membahayakan" privacy/kerahasiaan data kita. Atau sebagian menyebutkan nama kita, misal cari saja nama saya, "Dave Riad" di facebook. Ini bisa saja, hanya, apakah Anda yakin, ketika orang mencari nama Anda, maka yang ditemukan adalah nama Anda? Sedangkan begitu banyak nama yang terdaftar di facebook. Bisa-bisa, orang akan meng-add orang lain yang dianggap Anda, padahal bukan? Walaupun bisa saja karena ada foto Anda (jika ada) sebagai pembeda.
Lalu, bagaimana solusi mengatasi masalah ini? Seperti kata pepatah, jika ada masalah, pasti ada solusinya. Hal ini pun sama. Saya akan memberikan sedikit solusi yang mudah-mudahan bisa membantu Anda. Jika Anda sudah tahu, atau merasa tidak penting, ya, cukup saja sampai di sini membaca posting ini. Jika ingin tahu, silahkan lanjutkan.
Bagaimana caranya mengganti alamat facebook dengan domain sendiri seperti judul artikel/posting ini? Berikut langkah-langkahnya.
1. Anda harus memiliki account facebook, karena posting ini akan membahas cara mengganti alamat facebook Anda yang sebelumnya beralamat: www.facebook.com/NamaAnda atau www.facebook.com/NomorIDAnda
2. Anda login ke account facebook Anda, lalu klik Akun, lalu masuk/klik Pengaturan Akun (sebelumnya, pilih dulu bahasa Indonesia agar tutorialnya sama, kecuali Anda sudah mengerti).
3. Lihat pada bagian Nama Pengguna, jika masih berbentuk nomor (contoh: 987651234), Anda bisa menggantinya menjadi nama Anda sendiri, misalnya: victorgaspersz. Jika tidak diganti pun, tak apa-apa. Ini artinya, alamat facebook Anda adalah: www.facebook.com/987651234 (jika masih berbentuk nomor) atau www.facebook.com/victorgaspersz (jika sudah diganti). Nah, alamat inilah yang akan kita ganti menjadi domain sendiri. Mau tau caranya? Baca terus...
4. Setelah Anda mengetahui url alamat facebook Anda, coba test dulu di internet browser Anda untuk memastikannya. Jika sudah benar, tinggal menggantinya. Untuk yang GRATISAN, Anda bisa menggunakan layanan Domain Gratis dari Co.cc
5. Anda registrasi dulu di Co.cc. Tata caranya bisa Anda baca di sini:http://www.co.cc/ . Kalau di posting tersebut, alamat URL ID bisnis affiliasi, maka, untuk yang ini, Anda gunakan alamat URL ID facebook Anda tadi. Jadi dech.
6. Sekarang, jika ada yang bertanya, apa alamat facebook Anda? Anda tinggal menjawab: www.NamaAnda.co.cc atau apa saja yang Anda daftarkan di co.cc.
Selamat mencoba. Bagaimana hasilnya? Sukses atau tidak? Silahkan Anda tinggalkan pesan Anda di sini melalui Form Komentar / Comment.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
komentar:
hai shobat........ jangan lupa untuk memberikan komentar anda !!!!
Terima kasih,atas waktunya untuk berkunjung ke dunia-fb.blogspot.com
terima kasih