Sering Update Status Bisa Mengurangi Teman


bosan 150x150 Sering Update Status Bisa Mengurangi Teman dunia-fb.blogspot.com – Apakah Anda orang yang sering update status Facebook? Waspadalah karena update status facebook yang berlebihan bisa mengurangi teman-teman Anda di Facebook.
Baru-baru ini Sekolah Bisnis Denver di Amerika Serikat mengadakan sebuah study tentang dampak update status Facebook yang terlalu berlebihan dapat mengurangi teman-teman Anda.Penelitian ini melibatkan sekitar 1500 responden
Hasil dari penelitian ini adalah, alasan utama defriending atau menghapus teman karena bosan akan status yang itu-itu saja. “Orang-orang bosan membaca apa yang anda makan, berapa lama perjalanan menuju kantor, atau siapa penyanyi favorit anda,” ujar Cristopher Sibona, anggota tim dari Universitas Colorado, seperti dikutip dari Daily Mail, Kamis (7/10).
Sekali dua kali update status yang sama mungkin masih menarik minat teman-teman Anda,”Namun jika update status yang sama untuk yang keseratus kalinya akan membuat orang bosan dan menghapus Anda dari daftar teman mereka” katanya
Alasan terbanyak kedua jika kita melulu berbicara tentang politik, rasis, dan agama. “Ungkapan jangan bicarakan politik dan agama di tempat kerja ternyata juga berlaku di dunia maya,” kata Sibona.
Penelitian menyimpulkan pemutusan pertemanan di Facebook lebih didasarkan pada kejadian di dunia maya, daripada dunia nyata. Sebanyak 57%  “defriending” berawal dari komentar-komentar yang disampaikan di Facebook. Sementara hanya 27 % penghapusan daftar teman berasal dari kejadian di dunia nyata.
Menurut Dr Sibona, kebanyakan orang yang dihapus dari daftar teman tidak merasa sakit hati atau trauma
Bagaimana menurut pendapat Anda?
Silahkan isi komentar dibawah ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar:



hai shobat........ jangan lupa untuk memberikan komentar anda !!!!

Terima kasih,atas waktunya untuk berkunjung ke dunia-fb.blogspot.com
terima kasih